Peringati Hari Bela Negara Ke-75, Dandim Abdya Ajak Prajurit Pertebal Etos Kerja

Dandim 0110/Abdya, Letkol Inf Roqich Hariadi membacakan amanat Presiden Jokowi pada upacara Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023.

MedanEkspress | Abdya- Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Roqich Hariadi mengajak prajurit di jajarannya untuk terus mempertebal semangat bela negara salah satunya dengan cara meningkatkan etos kerja. 

Seruan itu disampaikan Dandim seusai pelaksanaan upacara peringatan Hari Bela Negara ke-75, digelar di lapangan Makodim setempat, Desa Keude Paya Kecamatan Blangpidie, Selasa (19/12/2023). 

"Contoh sederhana dari bela negara untuk prajurit Kewilayahan saat ini adalah dengan cara meningkatkan etos kerja. Karena muara dari semua tugas yang telah diatur TNI AD ini sejatinya adalah untuk membantu pemerintah dan rakyat," kata Dandim. 

Sebelumnya, Dandim juga menyampaikan ulang amanat Presiden RI Ir. Joko Widodo, bahwasahnya peringatan Hari bela negara ini merupakan momentum bagi seluruh warga untuk bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju yang dicita-citakan. 

Tantangan bangsa Indonesia ke depan akan semakin komplek dan tidak terduga. Tantangan tersebut tidak hanya dalam bentuk ancaman fisik, namun juga banyak tantangan yang bersifat non fisik tak kasat mata seperti Pandemi, konflik global, revolusi teknologi, hingga krisis iklim yang semuanya itu bisa berdampak dan beresiko pada tatanan ketahanan negara.

”Kita harus memiliki jiwa bela negara sebagai pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu,” terang Dandim.

Dalam amanat itu Presiden berharap kepada Seluruh rakyat Indonesia bisa memiliki jiwa bela negara sebagai pilar utama yang menjadikan lebih tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu.
 
Upacara peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 di Kodim 0110/Abdya.

Semangat bela negara bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan semata, tetapi juga harus menjadi bagian dari seluruh elemen masyarakat. 

Bela Negara di Indonesia bukan hanya terkait pada aspek militer tetapi harus lebih luas lagi, merangkul semua lapisan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

"Ini adalah tugas bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ucap Dandim mengutip amanat Presiden. 

Pantauan, dalam prosesi upacara peringatan Hari Bela Negara ke-75 di lingkungan Kodim Abdya dipimpin langsung Dandim Letkol Inf Roqich Hariadi dengan Danup Letda Inf Zahari, Pembaca Ikrar Lettu Inf Bakhtiar dan Paup Lettu Inf Razali.

Sumber: Kodim 0110/Abdya
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.