-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Duta Indonesia untuk PBB, KRI Sultan Iskandar Muda-367 Singgah di Belawan

| Januari 28, 2026 WIB | 0 Views

MedanEkspress | Belawan - Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sultan Iskandar Muda-367 (KRI SIM-367) dari unsur Satkor Koarmada II yang tergabung dalam Satuan Tugas Maritime Task Force (Satgas MTF) TNI Konga XXVIII-P/UNIFIL, Selasa (27/1/2026) singgah di Dermaga 002 Pelabuhan Bandar Deli, Belawan, Medan, Sumatera Utara. Singgahnya KRI SIM-367 merupakan bagian dari perjalanan kembali ke Tanah Air usai melaksanakan misi perdamaian dunia di bawah bendera Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Lebanon.

Satgas MTF TNI Konga XXVIII-P/UNIFIL dipimpin oleh Letkol Laut (P) Anugerah Annurullah selaku Dansatgas sekaligus Komandan KRI SIM-367. 

Kedatangan kapal disambut langsung oleh Dankodaeral I Belawan Laksda TNI Deny Septiana, S.I.P., M.A.P., didampingi Wadan Kodaeral I Belawan Brigjen TNI (Mar) Ali Bahar Saragih, S.E., M.M., beserta para pejabat utama Kodaeral I Belawan.

Dalam sambutannya, Dankodaeral I Belawan menyampaikan ucapan selamat datang sekaligus apresiasi dan penghargaan atas keberhasilan Satgas MTF TNI Konga XXVIII-P/UNIFIL dalam mengemban misi perdamaian dunia di Lebanon. Keberhasilan tersebut dinilai sebagai wujud profesionalisme prajurit TNI AL dalam menjalankan tugas negara di kancah internasional.

KRI SIM-367 diketahui telah melaksanakan penugasan misi perdamaian PBB selama kurang lebih satu tahun, terhitung sejak 17 Januari 2025 hingga 3 Januari 2026. Selama singgah di Belawan yang direncanakan berlangsung selama tiga hari, KRI SIM-367 akan melaksanakan pengisian ulang logistik serta bahan bakar guna mendukung kelancaran perjalanan selanjutnya menuju home base.

Sumber: Dispen Koarmada II
×
Berita Terbaru Update