MedanEkspress | Tapteng - Keceriaan terpancar di wajah para siswa dan guru SD Negeri No. 154500 Aek Tolang Induk, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah. Masalah klasik ketersediaan air bersih yang selama ini menjadi kendala di sekolah mereka kini terjawab sudah.
Pada Rabu (21/1/2026), Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Alam (Satgas Gulbencal) Kodam I/Bukit Barisan resmi menuntaskan pembuatan sumur bor di lingkungan sekolah tersebut. Dari kedalaman 18 meter di bawah tanah, air bersih mengalir deras, membawa harapan baru bagi sanitasi dan kesehatan warga sekolah.
Bagi para siswa, kehadiran sumur bor ini bukan sekadar pembangunan fisik. Ini berarti mereka bisa mencuci tangan dengan layak, menggunakan toilet dengan nyaman, dan mengikuti kegiatan belajar mengajar dalam lingkungan yang lebih sehat.
Pengerjaan sumur bor ini menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Personel Makodim 0211/TT dan Yon TP bahu-membahu bersama tukang ahli serta pihak sekolah untuk memastikan proyek ini rampung 100 persen.
Kapendam I/Bukit Barisan, Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap, S.E., M.Tr.(Han), mengungkapkan bahwa program ini didasari oleh rasa peduli terhadap kebutuhan dasar anak-anak sekolah. “Kami ingin dunia pendidikan kita didukung oleh fasilitas yang sehat. Dengan air yang mengalir lancar, aktivitas sehari-hari di sekolah bisa berjalan lebih baik,” ujar Kolonel Asrul.
Kini, gemercik suara air dari sumur bor baru itu menjadi "musik" penyemangat bagi SDN Aek Tolang Induk. Fasilitas ini tidak hanya menunjang kebutuhan sekolah dari dahaga berkepanjangan, tetapi juga menjadi simbol bahwa negara, melalui TNI AD, hadir di tengah kesulitan masyarakat untuk memberikan solusi nyata.
Sumber: Pendam I/BB
Editor: Zoel AB
