Didatangi Kasad, Danyonarmed 2/105 Trk/KS Berikan Cinderamata Unik


MedanEkspres | Delitua - Danyonarmed 2/105 Trk/KS, Letkol Arm Hendrik Setiawan, SE, memberikan cinderamata unik kepada Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Dudung Abdurachman, SE, MM, saat melakukan kunjungan kerja ke Makoyonarmed 2, Kecamatan Delitua, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Senin (3/1/2022).

Cinderamata unik itu berupa Pisau Tumbuk Lada yang merupakan senjata tradisional masyarakat Karo, dan foto Kasad beserta Ny Rahma Dudung Abdurachman di potongan kayu trembesi.


Terkait dua cinderamata unik itu, Letkol Arm Hendrik Setiawan, SE, mengungkapkan bahwa melalui cinderamata pertama berupa Pisau Tumbuk Lada merupakan senjata khas Karo yang mengandung harapan dan doa untuk Kasad dapat menjadi pemimpin yang dapat mencapai tujuan dan sasaran dengan cepat bagaikan Petir/Kilat.


“Sedangkan cinderamata kedua, berupa foto dari masa ke masa Kasad saat Taruna dan beserta Ibu Kasad. Cinderamata kedua ini merupakan buatan dari ibu-ibu anggota Persit kita (Persit KCK Cabang XIV Yonarmed 2/105 Tarik/Kilap Sumagan) atas nama Ny Hendrik,” jelasnya.


Lebih lanjut disampaikannya, kehadiran Jenderal TNI Dudung Abdurachman, SE, MM, merupakan kebanggaan bagi keluarga besar Kilap Sumagan yang saat ini dipimpinnya.


“Menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami beserta keluarga besar Kilap Sumagan, terpilih menjadi satuan pertama di tahun ini yang didatangi Bapak Kasad dan Ibu,” ucap Danyon.

Danyon pun berharap, kedatangan Kasad ini dapat menjadi motivasi bagi para prajuritnya untuk selalu memberikan pengabdian yang terbaik bagi Satuan, TNI AD, serta bangsa dan negara. (*/Zul)

*Sumber: Dispenad
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.