Pangdam I/BB Lepas Satgas BGC TNI Konga XXXIX-D/Monusco Kongo Yonmek 121/MK


MedanEkspress | Galang - Pangdam I/BB, Mayjen TNI Hassanudin, SIP, MM, memimpin upacara pengantaran Satgas BGC TNI Konga XXXIX-D/Monusco Konga Yonmek 121/MK di Markas Batalyon di Desa  Jaharun B, Kecamatan Galang, Kabupaten Deliserdang, Senin (31/1/2022).

Acara pengantaran Satgas BGC TNI Konga XXXIX-D/MONUSCO Kongo jajaran Kodam I/BB secara langsung dan virtual ini juga dihadiri Gubsu (diwakili), Kapoldasu, Kabinda Sumut, Bupati dan unsur Forkopimda Deliserdang, pimpinan cabang BRI Lubuk Pakan, para PJU Kodam I/BB, Danlantamal I Belawan, Pangkosek Hanudnas III Medan,  para Dansat jajaran Kodam I/BB, dan Ketua Persit KCK Daerah I/BB serta jajaran pengurus.

Dalam amanatnya, Pangdam berpesan bahwa segala sesuatu yang dikerjakan segenap Prajurit TNI akan menjadi cerminan TNI dan Negara Indonesia di hadapan masyarakat internasional dan militer negara lain. 

"Selain itu, saya juga mengingatkan agar senantiasa memperhatikan faktor keamanan dan selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Jaga kondisi fisik dan kesehatan karena sampai saat ini dunia masih dilanda pandemi covid-19," ucap Pangdam.

Di akhir amanatnya, Pangdam mengingatkan sebagai Prajurit Sapta Marga, penugasan yang diberikan oleh negara merupakan kehormatan dan kebanggan. 

"Begitu juga halnya Prajurit Kodam I Bukit Barisan yang tergabung dalam Satgas BGC TNI Konga XXXIX-D/Monusco Kongo Yonmek 121/MK yang akan menjadi duta bangsa, duta TNI, dan menjadi wajah TNI di forum internasional," pungkas Pangdam. 

Acara diakhiri dengan tepung tawar yang dilakukan Pangdam I/BB didampingi Ketua Persit KCK Daerah I/BB serta foto bersama dengan seluruh tamu undangan yang hadir. 

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan Protokol Kesehatan yang ketat. 

Sumber: Pendam I/BB
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.