Peduli Situasi Wilayah Binaan, Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana Berikan Sembako ke Warga


MedanEkspress | Timika - Sebagai aparat teritorial, kepekaan terhadap lingkungan merupakan suatu tanggung jawab moral yang akan terus melekat dalam kesehariannya. Oleh sebab itu, kali ini Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana dipimpin Serma Dekme memberikan Sembako kepada warga yang membutuhkan.

Sembako tersebut diberikan kepada Ibu Yosepha beserta keluarganya di Kampung Limau Asri Barat, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika, Kamis (20/10/2022). Ibu Yosepha sendiri berasal dari Suku Amungme dan merupakan salah satu masyarakat yang membutuhkan perhatian namun selalu dekat dengan anggota Koramil.

Bantuan Sembako tersebut mungkin tidak bisa memenuhi semua kebutuhan namun tentunya bisa meringankan sedikit beban sehari-hari dan tentunya agar bisa semakin menjaga hubungan baik dengan masyarakat yang selama ini sudah terjalin kuat.

Bantuan yang diberikan adalah berupa telur yang diharapkan bisa memenuhi kebutuhan nutrisi keluarga bagi Ibu Yosepha dan keluarganya. Ibu Yosepha pun menyampaikan terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan oleh Babinsa dan bantuan tersebut tentunya sangat berarti bagi Ibu Yosepha dan keluarganya.

Sumber: Kodim 1710/Mimika
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.