Dapat Cuti Lebaran, Prajurit Kodim 0204/DS Juga Terima Bingkisan Idul Fitri dari Kasad

Dandim 0204/DS, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, menyerahkan secara simbolis bingkisan Idul Fitri dari Kasad kepada Prajurit. 

MedanEkspress | Lubuk Pakam - Selain mendapatkan cuti lebaran, Prajurit dan PNS Kodim 0204/Deli Serdang juga menerima bingkisan Idul Fitri 1444 H/2023 dari Kasad, Jenderal TNI Dr Dudung Abdurachman.

Hal ini diketahui saat Dandim 0204/DS, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, memimpin langsung apel pemberangkatan Cuti Lebaran 1444 H Gelombang I dan penyerahan bingkisan Idul Fitri dari Kasad di Lapangan Makodim Deli Serdang, Jln Galang Km 2, Lubuk Pakam, Selasa (18/4/2023).

Dandim menjelaskan, dari 398 personil TNI dan PNS Kodim 0204/DS, semuanya akan mendapatkan Cuti Lebaran 1444 H. Namun pelaksanaan cuti tidak bisa dilakukan sekaligus kepada semua personil, melainkan secara bergelombang atau bertahap. 

"Itu makanya saat ini dilakukan pemberangkatan cuti lebaran gelombang I, dan gelombang berikutnya akan dilakukan pada waktu dan tanggal yang sudah ditentukan Komando Atas," jelas Dandim.

Kepada personil yang melaksanakan Cuti Lebaran, Dandim berpesan untuk menjaga keselamatan diri selama di perjalanan, serta memastikan semua yang ditinggalkan untuk pelaksanaan cuti dalam keadaan aman tanpa terkecuali. 

"Selamat Idul Fitri 1444 H. Tetap jaga kesehatan, dan keselamatan serta hindari kegiatan berlebihan yang berdampak negatif terhadap citra TNI AD di mata masyarakat," pesan Dandim .

Kegiatan apel diakhiri dengan pemberian bingkisan Idul Fitri 1444 H secara simbolis kepada personil yang mewakili Perwira, Bintara dan Tamtama jajaran Kodim 0204/DS.

Sumber: Kodim 0204/DS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.