Totalitas Satgas TMMD Kodim Deliserdang, Bagian Belakang RTLH Juga Diplester Semen


MedanEkspress | Sei Rampah
- Dalam pekerjaan rehab RTLH (Rumah Tidak Layak Huni), Satgas TMMD ke-116 Kodim 0204/Deliserdang melakukannya secara totalitas. 

Artinya, dari seluruh bangun rumah yang direhab, tidak ada satu bagian pun yang tidak disentuh, sehingga akan menguatkan kesan baru dan layak pakai. 

Hal inilah yang tengah dilakukan personil Satgas TMMD Kodim Deliserdang di RTLH milik ibu Syahniar (41) di Desa Pergulaan, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Kamis (1/6/2023).

Di sana, sejak pagi sudah terlihat sejumlah personil melakukan pekerjaan di bagian belakan RTLH.

"Ini sedang dilakukan plester dinding. Karena, jangan hanya bagian dinding depan dan samping saja, yang belakang juga harus, sehingga rumah ini tidak saja benar-benar layak huni, tapi juga kokoh dan kuat bangunannya," ucap Serda Ardiansyah.

Diperkirakan, pekerjaan memplester dinding belakang rumah ini akan selesai sore hari nanti. Selanjutnya akan dilakukan pengecatan dengan warna hijau. 

"Proses pengecatan akan dilakukan setelah plester dinding ini kering. Kira-kira Sabtu besok akan dikerjakan," tambah Serda Ardiansyah. 

Sumber: Kodim 0204/DS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.