Danlanud Sultan Hasanuddin Berikan Piagam Penghargaan kepada Personel Purna Tugas


MedanEkspress | Makassar - Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., CHRMP, memberikan piagam penghargaan kepada personel Lanud Sultan Hasanuddin yang memasuki purna tugas, bertempat di Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin, Senin, (21/10/2024).

Pemberian penghargaan kepada tiga personel tersebut diberikan usai melaksanakan Upacara Bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin. 

Ketiga personel Lanud Sultan Hasanuddin yang memasuki masa purna tugas yaitu, Peltu Asdar, PNS Arif Gassing dan PNS Muliati.
 

Dalam sambutannya, Danlanud Sultan Hasanuddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada tiga personel yang telah selesai melaksanakan pengabdiannya di TNI Angkatan Udara. 

"Saya selaku Komandan Lanud Sultan Hasanuddin menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak dan ibu yang akan purna tugas. Saya mengapresiasi atas segala pengabdian, dharma bakti, loyalitas dan dedikasinya yang telah diberikan selama melaksanakan pengabdian di TNI Angkatan Udara khususnya Lanud Lanud Sultan Hasanuddin," ucapnya.
 

Usai memberikan piagam penghargaan kepada tiga personel yang memasuki masa purna tugas melaksanakan foto bersama Danlanud Sultan Hasanuddin.

Upacara pemberian piagam penghargaan kepada personel yang memasuki masa purna tugas di hadiri para Kadis, para Komandan Satuan, Perwira, Bintara dan Tamtama Serta Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanud Sultan Hasanuddin. 

Sumber: Pen Hnd
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label