Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Prajurit Lanal Tegal Atasi Kebakaran Kapal Nelayan di Pelabuhan Pelindo

| Juli 15, 2025 WIB | 0 Views
Prajurit Lanal Tegal bersama Damkar, Polres dan nelayan, bahu membahu memadamkan kapal nelayan yang terbakar di Pelabuhan Pelindo.
 (Foto: Lanal Tegal)

MedanEkspress | Jawa Tengah - Kapal nelayan KM. Marga Mulya-4 yang sedang berlabuh di Kolam Pelabuhan Pelindo III Tegal, terbakar pada Senin (14/7/2025). Peristiwa ini langsung direspon cepat oleh empat unit mobil pemadam kebakaran dari Kota Tegal bersama prajurit Lanal Tegal jajaran Koarmada II, Polres Tegal Kota dan masyarakat nelayan setempat. 

Pada pukul 11.40 WIB, kapal yang terbakar terdorong arus dan angin hingga menepi ke arah timur, mendekati kapal-kapal lain yang sedang sandar di area dok Pantai Mulia Semesta (PMS). Situasi sempat menimbulkan kekhawatiran akan merembetnya kobaran api ke kapal lainnya. Namun koordinasi cepat dan tanggap darurat yang dilakukan tim gabungan berhasil mencegah meluasnya insiden.
 


Selanjutnya pada pukul 12.50 WIB, api berhasil dipadamkan sepenuhnya. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian material atas kapal KM. Marga Mulya - 4 diperkirakan cukup banyak. . Kapal tersebut tercatat milik H. Paing, warga Jl. Brawijaya Gg. Beringin 3, Kelurahan Muarareja, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal.

Komandan Lanal Tegal Letkol Laut (P) Tato Taufiqurachman, menyampaikan bahwa keterlibatan prajuritnya merupakan bentuk respons cepat unsur Koarmada II dalam mendukung pengamanan wilayah maritim, serta sinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat yang sesuai dengan implementasi perintah Pangkoarmada II Laksda TNI I G. P. Alit Jaya, S.H., M.Si., bahwa TNI AL, melalui jajaran Koarmada II, akan terus hadir dalam setiap situasi darurat demi keselamatan masyarakat di wilayah tugasnya.

Sumber: Dispen Koarmada II 
×
Berita Terbaru Update