![]() |
| Babinsa dan warga bergotong royong dalam kegiatan Sabtu Bersih di Desa Tanjung Siporkis, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang. (Foto: Kodim 0204/DS) |
MedanEkspress | Galang - Babinsa Koramil 0204-18/Galang, Kodim 0204/DS bersama warga melaksanakan kegiatan Sabtu Bersih dengan bergotong royong meratakan tanah di jalan penghubung antardesa di Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (8/11/2025).
Kegiatan dalam semangat kebersamaan dan kepedulian lingkungan ini dipimpin oleh Sertu Suwandi dengan melibatkan perangkat desa serta belasan warga masyarakat Desa Tanjung Siporkis.
Selain meratakan dan memadatkan permukaan badan jalan dengan pasir dan batu (sirtu), kegiatan gotong royong ini juga menyasar pembersihan saluran air, dan memangkas semak di tepi jalan agar akses masyarakat menjadi lebih lancar dan aman.
Sertu Suwandi mewakili Danramil 0204-18/Galang, Kapten Inf Saidun Gultom menyampaikan, kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga kebersihan serta memperlancar aktivitas warga. “Kegiatan seperti ini tidak hanya memperindah lingkungan, tetapi juga mempererat hubungan antara Babinsa dan masyarakat. Jalan yang baik tentu akan meningkatkan perekonomian warga, karena akses antardesa menjadi lebih mudah,” ungkapnya.
Perwakilan Pemdes Tanjung Siporkis mengapresiasi peran aktif Babinsa yang selalu hadir dalam setiap kegiatan sosial di desa. “Kami berterima kasih atas dukungan Babinsa. Dengan kebersamaan ini, pekerjaan berat terasa ringan, dan hasilnya bisa langsung dirasakan masyarakat,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan harapan warga agar kegiatan Sabtu Bersih seperti ini dapat terus berlanjut secara rutin, sehingga lingkungan tetap bersih dan sarana transportasi desa semakin baik.
Sumber: Kodim 0204/DS
Editor: Zoel AB
