-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Perangi Narkoba Hingga ke Desa, Babinsa Kodim 0204/DS Gencarkan Aksi "Rabu Bersinar" di Sei Rampah

| Januari 07, 2026 WIB | 0 Views

MedanEkspress | Sergai – Komando Rayon Militer (Koramil) 0204-10/Sei Rampah terus menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran gelap narkotika di wilayah hukum Kodim 0204/Deli Serdang. Melalui program unggulan "Rabu Bersinar", personel Babinsa bergerak langsung menyambangi warga untuk memperkuat benteng pertahanan masyarakat dari bahaya narkoba.

Dalam kegiatan yang digelar pada Rabu pagi (7/1/2026), Serda Heri S. Limbong turun langsung ke tengah masyarakat di Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. Ia memberikan edukasi persuasif mengenai dampak buruk narkotika yang tidak hanya merusak fisik, tetapi juga menghancurkan masa depan generasi bangsa. "Kami mengimbau masyarakat agar tidak lengah. Narkoba adalah musuh nyata yang dapat merusak kesehatan raga dan jiwa. Sangat penting bagi kita untuk bijak memilih pergaulan agar tidak terjerumus," ujar Serda Heri di hadapan warga.

Ia juga menekankan bahwa pencegahan narkoba harus dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu keluarga. Menurutnya, sekali seseorang terjebak dalam lingkaran narkoba, dampaknya akan merembet pada kehancuran keharmonisan keluarga dan masa depan anak cucu.

Kegiatan yang berlangsung di Desa Sei Rampah ini berjalan dengan aman dan tertib. Respon positif ditunjukkan oleh warga yang berharap edukasi rutin seperti ini dapat terus dilakukan guna menjaga lingkungan mereka tetap bersih dari narkoba (Bersinar).

Secara terpisah, Danramil 0204-10/SR, Kapten Inf Sucipto menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan instruksi langsung dari pimpinan untuk memastikan wilayah Kabupaten Serdang Bedagai, khususnya Sei Rampah, menjadi wilayah yang tangguh dan kebal terhadap infiltrasi peredaran narkoba.

Sumber: Kodim 0204/DS
Editor: Zoel AB 
×
Berita Terbaru Update