MedanEkspress | Serdang Bedagai – Dalam upaya meminimalisir dampak bencana alam terhadap fasilitas umum, Babinsa Koramil 0204-15/Sipispis jajaran Kodim 0204/Deli Serdang, Serma Moradin Silalahi, melaksanakan kegiatan rutin "Kamis Tagana" (Tanggap Bencana) di Desa Serbananti, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (08/01/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 09.10 WIB ini difokuskan pada pengecekan kesiapan petugas dan perlengkapan teknis di gardu PLN setempat. Langkah preventif ini diambil guna memastikan kesiapsiagaan personel dalam menangani gangguan listrik yang kerap terjadi akibat faktor alam.
"Tujuan pengecekan ini adalah memastikan rekan-rekan petugas PLN selalu siap siaga apabila terjadi bencana, seperti tanah longsor atau pohon tumbang yang berpotensi memutus aliran listrik," ujar Serma Moradin Silalahi saat memberikan arahan di lapangan.
Selain mengecek peralatan, Babinsa juga menekankan pentingnya koordinasi yang cepat dan tepat antara TNI dan pihak PLN. Ia berpesan agar setiap kejadian darurat segera dilaporkan guna penanganan bersama di lapangan secara efektif.
Kegiatan pengecekan tersebut berlangsung dengan tertib dan aman. Langkah ini merupakan bentuk komitmen Koramil 0204-15/SPP dalam menjaga kenyamanan dan keamanan warga binaannya, terutama dalam menjaga stabilitas pasokan energi di wilayah rawan bencana.
Sumber: Kodim 0204/DS
Editor: Zoel AB
