Kurangi Beban Warga Tak Mampu, Babinsa Kodim 0204/DS Bantu Lansia Dolok Merawan

 


medanexpress | DOLOK MERAWAN - Untuk menjaga silaturahmi dengan warga binaan tetap terjalin, Serda M Sinaga melaksanakan kegiatan serbuan teritorial Sabtu Simpati. Keiatan dilakukan di Desa Limbong, Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedadai, Sabtu (25/12/2021).

Melalui kegaitan Sabtu Simpati itu, Serda M Sinaga mengunjungi ibu Misna. Wanita lanjut usia dan sudah berumur 77 tahun yang tinggal di rumah berdinding tepas di Desa Limbong itu, termasuk warga kurang mampu. Serda M Sinaga memberikan bantuan sembako berupa beras dan kebutuhan bahan pokok lainnya.

Bantuan itu membuat Misna sangat terharu. Wanita bertubuh kurus ini mengucapkan terima kasih tak terhingga atas perhatian yang diberikan Serda M Sinaga. Baginya bantuan itu sangat berarti di masa pandemi yang serba sulit ini.

"Terima kasih nak atas pemberian ini. Saya tidak menyangka mendapat perhatian yang begitu besar dari TNI. Mudah-mudah selalu sehat dan dalam lindungan Tuhan YME dalam menjalankan tugas sehari-hari," ujarnya.

Serda M Sinaga berharap bantuan itu dapat sedikit meringankan beban hidup ibu Misna. "Meski tidak banyak, saya berharap bantuan ini dapat mengurangi beban hidup ibu Misna. Bantuan ini merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warga binaan. Kami akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk bersama-sama menyelesaikan setiap permasalahan yang timbul," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Serda M Sinaga juga mengimbau kepada ibu Misna dan warga lainnya agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik. (Sumber: Kodim 0204/DS)

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.