Pangkoarmada II Hadiri Upacara Gelar Ops Gaktib dan Ops Yustisi di Kodam V/Brawijaya


MedanEkspress | Surabaya
- Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah menghadiri Upacara Gelar Operasi Penegakkan dan Penertiban (Gaktib) dan Operasi Yustisi Polisi Militer TA. 2023, yang dipimpin oleh Komandan Kogartap III/Surabaya Mayjen TNI Farid Makruf, M.A., selaku Inspektur Upacara, bertempat di Lapangan Jenderal Ahmad Yani Kodam V Brawijaya, Rabu (8/3/2023).

Operasi Gaktib dan Yustisi tahun ini mengambil tema "Dengan Operasi Gaktib Dan Operasi Yustisi TA. 2023, Polisi Militer Siap Meningkatkan Ketaatan Hukum, Disiplin dan Tata Tertib Prajurit Guna Menjadi Patriot NKRI Dalam Rangka Mendukung Pembangunan Nasional".

Dalam amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono yang dibacakan oleh Dankogartap III/Surabaya menyampaikan bahwa perkembangan teknologi dan tingginya penggunaan media sosial, telah menimbulkan dampak negatif berupa beredarnya hoaks dan informasi yang belum jelas kebenarannya. 

“Hal ini menuntut prajurit Polisi Militer TNI untuk mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi informasi, dalam rangka mencegah dan menindak upaya kejahatan Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang dapat menimbulkan citra negatif terhadap TNI”, ujarnya.

Sumber: Dispen Koarmada II
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.