Danbrigif Mekanis Raider 6/TSB/2 Kostrad Pimpin Serah Terima Jabatan Danyonif Mekanis Raider 413/Bremoro


MedanEkspress | Sukoharjo – Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) Mekanis Raider 6/TSB/2 Kostrad Letkol Inf Andrian Siregar, S.I.P., M.Han memimpin pelaksanaan serah terima jabatan Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad dari Letkol Inf Anggun Wuriyanto. S.H., M.Han kepada Mayor Inf Bagus Setyawan di lapangan Mako Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro, Selasa (28/6/2022).

Selaku Wakil Komandan Batalyon yang juga menjabat sebagai Komandan Upacara Sertijab Danyonif Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad, Mayor Inf Hervin Rahadian Jannat, S.H. menerangkan, dalam rangkaian kegiatan sertijab tersebut meliputi kegiatan Upacara, Demonstrasi Yongmoodo, Parade Defile serta diahiri acara lepas sambut.

Letkol Inf Anggun Wuriyanto, S.H., M.Han pejabat lama Danyonif Mekanis Raider 413/Bremoro kini akan menjabat jabatan barunya sebagai Pabandya Latmagab Sops Kostrad sedangkan pejabat danyonif yang baru Mayor Inf Bagus Setyawan sebelumnya menjabat sebagai Pabandya Binkar Spers Kostrad.

Danbrigif Mekanis Raider 6/TSB dalam sambutanya menyampaikan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang tinggi kepada Letkol Inf Anggun Wuriyanto. S.H., M.Han beserta Istri atas segala dedikasi dan pengabdiannya yang telah ditunjukkan selama melaksanakan tugas sebagai Danyonif Mekanis Raider 413/Bremoro.

“Saya harap agar pengalaman tugas tersebut dapat berguna untuk membangun wawasan dalam meraih keberhasilan pada tugas dan jabatan selanjutnya. Semoga semua sumbangsih yang telah dilakukan selama ini akan menjadi acuan pelaksanaan tugas bagi Satuan yang ditinggalkan,” ucap Danbrigif.

Di akhir sambutannya Danbrigif berpesan kepada Mayor Inf Bagus Setyawan beserta istri bahwa dalam pengangkatan jabatan ini merupakan kepercayaan dan kehormatan yang harus diterima dengan penuh rasa syukur kepada Tuhan YME.

“Gunakan seluruh kemampuan dan pengetahuan untuk dapat diaplikasikan demi kesuksesan tugas dan tanggung jawab sehingga dapat memberikan kemajuan bagi Satuan Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro,” pungkasnya. 

Sumber: Dispenad
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Watawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.